Jual Buku : I Love You I Hate You
Kusembunyikan sudut-sudut gelap kepribadianku dari diriku sendiri untuk menghindari rasa sakit bila harus menghadapinya. Semua ini membuatku yakin, kendati sejumlah kelemahan dan kekurangan yang tentu saja kumiliki dan kuakui, bahwa aku terbebas dari sifat buruk yang mengerikan itu, serta cacat menakutkan yang sering kudengar dan kubaca, sifat yang lazim dimiliki orang lain. Salah satu sudut gelapku adalah bagian "benci" dalam hubungan cinta-benci.
Berbagai bentuk suasana hati yang buruk, rasa kurang puas, rasa sakit hati yang tidak terkira, selisih pendapat yang tidak pada tempatnya, diam-diam mengakar dan menimbulkan luka bernanah dalam lapisan terbawah kekecewaan kita yang terabaikan. Kita bersikeras memaksa diri membenarkan standar yang telah kita terima, menyesuaikan diri dengan harapan, memainkan peran yang dipercayakan kepada kita, mengenakan topeng dan menutupi wajah yang sebenarnya, bahkan sebelum kita bercermin. Sikap ini membuat kita mempercayai dan meyakini senyuman serta kebaikan hati kita...Namun, kenyataannya berbeda. Membutakan diri untuk mengenali hal ini akan menimbulkan kerugian besar terhadap keseimbangan dan kesehatan hidup kita...
Jika kita tidak dapat melihat diri sendiri, itu karena kita tidak menyukai diri kita sendiri. Barangkali inilah mata rantai penting dari keyakinan yang melandasi pertimbangan kita, yaitu kesadaran bahwa semua jalinan perasaan dalam kehidupan selalu bermata dua; bahwa dalam siklus vital dari kehidupan kita yang rumit, cinta dan benci muncul secara teratur, bergantian. Bila demikian halnya dengan orang lain, demikian pula halnya dengan diri kita sendiri. Kita dihadapkan pada fakta yang menarik kendati semuanya kita harapkan, bahkan bagi diri kita sendiri. Kita pun menjadi sasaran dari kebencian dan cinta....Terhadap orang lain kita berlakukan sikap cinta-benci yang saling bertentangan, karena kita berlakukan dalam hati sikap kita yang sama terhadap diri sendiri. Pembauran perasaan menguasai kehidupan kita, baik dari luar maupun dari dalam. Mendalami hubungan yang kita jalin akan membantu kita memahami dengan lebih baik teka-teki tentang diri sendiri.
Buku ini bertujuan memberikan gambaran bahwa setiap hubungan antar manusia adalah hubungan cinta-benci. Mendalami hubungan yang kita jalin dengan orang lain akan membantu kita mendalami dengan lebih baik teka-teki tentang diri kita sendiri.
Rincian Informasi Buku I Love You I Hate You
Judul : I Love You I Hate You, Sisi Ganda Relasi Interpersonal
Judul Asli : I Love You I Hate You, The Double Edged Nature of Human Relationships
Penulis: Carlos G. Valles
Bahasa: Indonesia/terjemahan
Kulit Muka: Soft Cover
Tebal: 206 Halaman LENGKAP
Berat Buku: 205 g
Penerbit: Kanisius
Tahun: 2003 Cetakan ke 1
Harga: HABIS
Kondisi: Cukup (Buku BEKAS/ORIGINAL/Kondisi fisik sesuai foto)
Cover ada bekas terlipat. Sisi buku lecet. Sudut-sudut buku ada bekas terlipat. Halaman pembuka ada sticker pribadi.
Buku I Love You I Hate You ini juga sudah tersedia dan dapat dibeli melalui Marketplace, Klik di Tokopedia, dan Shopee dari akun Toko Buku Bekas Aksiku.
0 comments:
Post a Comment