Pilih Penulis
Pencarian Cepat - Ketik dan Enter
Home »
Buku Bekas
,
BUKU TERJUAL
,
Cameron Johnson
,
Elex Media Komputindo
,
Non Fiksi
,
Psikologi & Pengembangan Diri
» You Call The Shots: Sukses Dengan Cara Anda dan Jalani Hidup Sesuai Keinginan Anda dengan 19 Rahasia Penting Entrepreneurship
You Call The Shots: Sukses Dengan Cara Anda dan Jalani Hidup Sesuai Keinginan Anda dengan 19 Rahasia Penting Entrepreneurship
Toko Buku Bekas Online Aksiku menjual Buku Bekas You Call The Shots (Sukses dengan Cara Anda dan Jalani Hidup Sesuai Keinginan Anda dengan 19 Rahasia Penting Entrepreneurship).
Judul You Call The Shots
Penulis: Cameron Johnson
Bahasa: Indonesia/terjemahan
Kulit Muka: Soft Cover
Tebal: x, 350 Halaman
Berat Buku: 320 g
Harga Buku: Rp. 30.000,- HABIS
Penerbit: PT. Elex Media Komputindo
Tahun: 2008 Cetakan ke 1
Kondisi: Cukup Bagus (Buku Bekas/Kondisi fisik sesuai foto)
Kertas halaman bercak kuning kecoklatan.
Cameron Johnson adalah seorang pengusaha bahagia yang serius dan memulai bisnis pertamanya pada usia sembilan tahun dengan modal $50 dan komputer rumah. Sebelum mencapai usia 21 tahun, ia telah membuka 12 bisnis yang sukses dan pernah ditawari 10 juta dolar Amerika sebagai modal berisiko untuk mengembangkan Perusahaan Webnya, CertificateSwap.com. yang pernah memperoleh penghargaan dari majalah Entrepreneur sebagai salah satu bisnis Web yang membantu industri teknologi kembali ke alurnya, bahkan lebih berjaya.
Ia tidak pernah mengambil pinjaman atau menumpuk utang, dan setiap bisnis mendapat untung besar, benar-benar menguntungkan sehingga berhasil mencetak satu juta pertamanya sebelum lulus SMU, dan ia menabung cukup banyak sehingga dapat pensiun sekarang ini. Namun, pensiun masih jauh dari pemikirannya; ia terlalu bahagia membuka suatu usaha.
Melalui cerita tentang kariernya yang sampai sejauh ini sangat menakjubkan, You Call the Shots, Johnson mengungkapkan rahasia di balik kesuksesan pengusaha dan memberi kekuatan kepada Anda untuk memulai ide bisnis sendiri yang hebat dengan penuh semangat betapapun masih muda dan sekecil apa pun modal yang akan ditanamkan.
Johnson telah memulainya, melesat dan menjual 12 perusahaannya yang sukses menjelang usianya yang ke-21 tahun. Kesuksesannya dalam bisnis telah diceritakan dalam majalah Time, Newsweek, BusinessWeek, USA Today, dan banyak lagi publikasi lainnya, juga dalam tayangan Today show dan Good Morning America.
Ketika usianya 15 tahun anggota dewan penasihat dari sebuah perusahaan berlokasi di Tokyo, dan buku autobiografinya dipublikasikan di Jepang dan seketika menjadi bestseller. Ia berkonsultasi dengan perusahaan Fortune 500 dan menjadi pembicara di Wharton School of the University of Pennsylvania.
Setiap bisnisnya mencapai sukses walaupun di saat-saat terburuk dalam kelesuan bisnis Internet. Saat di bangku kuliah, ia memulai CertificateSwap.com, tempat berjual-beli kartu ucapan secara online yang dalam sekejap sukses tiada terkira dan untuk itu ia ditawari pinjaman 10 juta dolar untuk mengembangkan usahanya. Johnson tinggal di Blacksburg, Virginia.
*****
Editors Note:
Cerita tentang keberhasilan Cameron memang fantastis. Karena kiprahnya di dunia entreprenuer, dia dielu-elukan di Jepang bak selebriti.
*****
Cameron Johnson mengirim surat kepada saya ketika usianya masih delapan tahun. Saya tidak membalasnya, tapi saya menanggapinya dengan sebuah kejutan untuknya ketika ia mengunjungi New York City. Tiga belas tahun kemudian, ia membalas memberi saya kejutan, Cameron menulis buku hebat! Berapa pun usia Anda, Anda akan menikmati dan banyak belajar dari buku Cameron tentang pencapaiannya sampai sejauh ini. Saya yakin Anda akan mendapat keuntungan lebih banyak lagi dari buku ini.~Donald J. Trump
Buku Unggulan
|
0 comments:
Post a Comment